TINTARIAU. COM, BAGANSIAPIAPI – Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang dilaksanakan beberapa waktu lalu dimenangi oleh group tari dari sekolah SMPN 2 Kecamatan Bangko Pusako.
Group tari Tampo dengan pakaian serba hijau yang dibawakan oleh putri sulung dari wakil bupati (Wabup) Rohil itu sangat memukau juri dan para penonton.
Putri dari Wabup Rohil, Drs Jamiluddin yang bernama Indah Rizky ini mengaku kalau hasil yang diraih oleh timnya itu berkat kekompakan dan dukungan dari pihak sekolah SMPN 2 Bangko Pusako.
“Alhamdulillah tim kita dapat juara pertama, ini tentunya berkat kerja keras kita bersama, kita dari dulunya memang menyukai kesenian tari dan bisa dikatakan telah mendarah daging,” kata Indah Rizky, Selasa (25/10/2016) kepada wartawan.
Dikatakan Indah Rizky, adapun personel dari tari Tampo yang dibawakan pada ajang FLS2N itu terdiri dari lima siswa yakni Indah Risky, Yulia Dwi Annisa, Rossa Septianingrum, Heliyarni Sahfitri, dan Cindy Rahmadhani.
“Tim kami berhasil menumbangkan 11 tim lainnya yang ikut di ajang FLS2N Rohil tahun 2016,” katanya dengan rasa bangga.
Diakuinya, untuk melakukan pemantapan dirinya bersama teman-teman lainnya hanya membutuhkan waktu lebih kurang satu minggu. Sebab, dirinya mengaku kalau timnya telah hafal dan mahir dalam menari karena rutin mengikuti kegiatan ekstrakulikuler di sekolahnya.
“Melalui kesenian tari ini saya akan mengharumkan nama sekolah dan nama daerah serta membanggakan semua pihak,” ungkapnya. (sutrino/jum)