PEKANBARU—Pawai taaruf MTQ Provinsi Riau ke 3, Minggu (09/10/2016) di Jalan Gajah Mada Pekanbaru berlangsung dengan sangat meraih, tercatat sekitar 15 ribu orang yang merupakan kontingen dan kafilah Kabupaten Kota se-Riau ikut dalam iringan parade dan arak-arakan tersebut yang disertai dengan beraneka budaya dan atraksi seni khas daerah masing-masing Kafilah.
Pawai taaruf tersebut dilepas dengan resmi oleh Gubernur Riau H Arsyad Juliandi Rachman bersama Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT dengan didampingi oleh Wakil Walikota serta para Bupati dan Walikota se- Propinsi Riau.
Iring-iringan pawai memajang dari Jl Diponegoro melintasi panggung kehormatan di Jl Gajah Mada, masuk berputar ke Jalan Sudirman, lanjut berputar arah di depan MC Donal, dan belok ke Sisingamangaraja, berakhir di kawasan Masjid Raya An Nur. Masyarakat yang menyaksikan iringan pawai juga sangat ramai dan memadati sepanjang jalan yang dilewati iringan pawai dan kendaraan hias.
Gubernur Riau yang didampingi Walikota Pekanbaru sesauai melepas pawai, menjelaskan kepada wartawan bahwa pawai tersebut sudah menggambarkan betapa antsiasnya masyarakat Riau mengikuti ivent tahunan tersebut.
“Amtusias masyarakat ini, merupakan modal bagi kita semua mengajak masyarakat untuk meningkatkan ibadah membaca dan mempelajari serta mengalamkan nilai-nilai Alquran dalam kehidupan. Pretasi yang diraih oleh qori qoriah menunjukan prestasi baik bagi masyarakat provinsi Riau.(pekanbaru.go.id)