Kapolda Riau akhirnya dimutasi Kapolri

0
1070

RIAU TINTARIAU.COM PEKANBARU , Sabtu ,28 / 09 / 2019 – Kapolri Jenderal Tito Karnavian akhirnya mencopot Kapolda Riau Irjen Widodo Eko Prihastopo. Mutasi tersebut tertuang dalam surat telegram Kapolri Nomor: ST/2569/IX/KEP/2019 ter tanggal Jumat (27/9/2019) yang  ditandatangani AS SDM Kapolri Irjen Eko Indra Heri S.

Dalam telegram Kapolri Nomor: ST/2569/IX/KEP/2019, terdapat juga nama Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra) Brigjen Irianto dan Kapolda Papua Irjen Rudolf A Rodja.

Irjen Widodo Eko Prihastopo menjabat Kapolda Riau selama 13 bulan 7 hari menggantikan Irjen Pol Nandang, Senin (20/8/2018) lalu.  Mantan Wakapolda Jawa Timur ini dimutasi sebagai Pati Baintelkam, penugasan di BIN. Posisinya akan diganti oleh Irjen Agung Setya Imam Effendi.

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto, membenarkan pergantian Kapolda tersebut. Rencananya serah terima jabatan dilakukan di Rupatama Mabes Polri pada 30 September 2019 pada pukul 08.00 WIB.

Terkait isu pergantian itu ada hubungannya dengan kasus kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Sunarto enggan menjawab pasti. “Mutasi itu hal yang biasa dan akan terus terjadi sesuai kebutuhan di organisasi Kepolisian yang memang sangat dinamis,” ujar Sunarto.

Seperti diketahui, ancama pencopotan jabatan oleh  Kapolri terhadap wilayah yang  terjadi kebakaran hutan dan lahan (Kahutla) sempat dilontarkannya usai rapat terbatas dengan Presiden Jokowi di Pekanbaru, Riau, Senin (16/9) lalu.

“Kalau seandainya di Polda dari penilai ada yang tidak terkendali dan tidak ada upaya maksimal apalagi penangkapan nggak ada, Out. Mau Kapolda, Kapolres, Kapolsek, Out,” ujar Tito saat itu.

Sementara Kapolda Riau yang baru Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi SH SIK MSi Sebelumnya menjabat sebagai  Deputi Siber Badan Intelijen Negara (BIN).

Berikut profil Irjen Pol Agung Setya:

Nama: Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi SH SIK MSi

Lahir: 8 Maret 1967

Pendidikan: Lulusan Akpol 1988

Riwayat Jabatan:

Pamapta Polres Salatiga (1988)

KBO Polres Salatiga (1989)

Kasat Reskrim Polres Salatiga (1992)

Kapolsek Bawen

Kapolres Bengkulu

Kanit III Dit II/ Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri (2010)

Kasubdit III Dirtipideksus Bareskrim Polri (2011)

Wadirtipideksus Bareskrim Polri

Dirtipideksus Bareskrim Polri (2016)

Deputi Bidang Intelijen Siber BIN (2018)

( Redaksi / Ferry Anthony )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini