Curah Hujan Yang Tinggi Mengakibatkan Banjir Di Bagansiapiapi

0
854

ROKAN HILIR TINTARIAU.COM Bagansiapiapi  Sabtu 02/11/2019 – Sepekan terakhir curah hujan yang cukup tinggi , sehingga drenase , parit bahkan sungai sungai tempat pembuangan air tak mampu menampung debet air yang tinggi.

Mengakibatkan banjir terjadi di Bagansiapiapi Ibukota Kabupaten Rokan Hilir , dari hasil pantauan wartawan tintariau.com daerah yang terkena dampak banjir tersebut diantarannya Jalan Siak ujung , Jalan Bahagia ujung , jalan Selamat ujung.

Yang terparah dilanda banjir hasil pantauan wartawan tintariau.com di lapangan  adalah jalan Madrasah simpang jalan Sekip , jalan bulan ujung , jalan bulan gang musholla Al Huda.

Saat wartawan tintariau.com  mengambil photo di lokasi seorang warga Prayitno alias Bowo mengatakan , banjir cukup dalam cocoknya menggunakan sampan atau perahu karet .

Masih menurut  Bowo , kita perlu waspada karena parit parit tak kelihatan , takutnya anak anak terperosok kedalam parit karena tak kelihatan , bahkan bukan parit saja , lintah kerbau pun banyak , suka mengejar kalau kita tak berhati hati lintah juga mengisap darah kita.

“Selama banjir ini kita mengantar kan anak anak kesekolah harus melepaskan sepatu dari rumah  sampailah ke tempat yang dirasa aman baru berhenti dan memasangkan sepatunya untuk pergi ke sekolah .

Di jalan bintang seberang jalan bulan , terlihat satu alat berat melakukan pembersihan sungai jalan bulan persis di tempat yang terkena banjir , harapan masarakat banjir segera surut.

( Redaksi /Anton )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini