5 Pulau Terluar fokus Prioritas Pembangunan Pertahanan

0
896

Sempena perayaan HUT TNI yang ke-71, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyatakan pulau terluar menjadi fokus prioritas pembangunan pertahanan. Lima pulau terluar telah ditetapkan sebagai prioritas pembangunan pertahanan ini seperti berita yang diterbitkan Tempo.co.

“Prioritasnya adalah Pulau Natuna, Pulau Yamdena, Pulau Selaru, Pulai Morotai, dan Pulau Biak,” ujar Gatot saat membacakan pidato dalam upacara HUT TNI ke-71 di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu, 5 Oktober 2016.

Dikatan Gatot juga, bahwa pembangunan pertahanan di lima pulau terluar itu meliputi modernisasi alat utama sistem persenjataan serta perbaikan sarana-prasarana utama.

“Untuk alutsista, tahun ini masih belum ada yang datang. Namun pada 5 Oktober 2017, alutsista yang baru akan mulai berdatangan,”katanya.

Dari kelima pulau di atas, Pulau Natuna dianggap sebagai salah satu titik terpenting. Sebab, aparat Indonesia beberapa kali kecolongan di sana. Kapal asal Cina beberapa kali berhasil menangkap ikan secara ilegal di perairan sekitar pulau itu dan baru berhenti apabila ditindak pasukan TNI AL.(…)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini